Monday, October 31, 2011

Kesalahan Fatal Pengguna BlackBerry ng boranan

 

Sekarang udah banyak banget orang yang menggunakan smartphone Blackberry, banyak diantaranya karena fitur chat Blackberry Messenger. Nah karena segala macam spesies manusia dari yang profesional sampai gaptek menggunakan handphone pintar, bukan berarti penggunanya juga cukup pintar. Terkadang handphonenya jauh lebih smart daripada pemakainya.
Tapi kalau masalah teknis atau gaptek sih masih bisa dimaafkan, karena namanya teknologi selalu berkembang dan tidak semua orang bisa mengikutinya dengan baik. Tinggal giat berlatih dan minum Milo setiap hari, maka kamu tidak akan gaptek lagi.
Yang menurut MBDC termasuk pengguna “tidak cukup pintar” di luar hal teknis adalah orang yang menyalahgunakan fitur-fitur yang telah ada. Memakai fitur tersebut tidak sesuai kodratnya. Ini yang tidak bisa dimaafkan.
Inilah beberapa kesalahan fatal penggunaan Blackberry

1. Contact Name Menggunakan Karakter Alay

Ini bukan hanya menyebabkan kiamat visual, tidak enak dipandang mata, bikin mata sakit untuk ngebaca, tapi juga akan merepotkan kita kalau ingin mencari contact orang itu.
Misalnya nama kamu adalah Hans, lalu di BBM contact kamu ganti menjadi:

HΛņŞ

Atau kalau nama Donie menjadi

*.:*¨ ..:*•.‧::‧ ĐōЙÑΪ∑ ™ *.::**.:*¨

Kamu akan bikin repot orang yang mau search cepat dengan mengetikan huruf-huruf dari nama kamu itu. Dijamin tidak akan ketemu. Loh kenapa begitu?? Masih nanya?? Ya, karena huruf alay tidak termasuk di dalam keyboard QWERTY yang berisi huruf abjad manusia normal.
Yang musti kamu lakukan menghadapi situasi ini:
Rename contact dia yang berisi huruf alay dengan namanya sendiri yang kamu ketikkan secara normal.
2. Test Contact, No Need To Reply
Lagi enak-enak mau tidur, mata udah kriyep-kriyep tinggal mimpi… tiba-tiba bunyi “ping”, kamu langsung terjaga dan ngecheck BB kamu, disitu ada message berwarna ungu dengan tulisan:
Test contact, no need to reply. Tx
WTF?? Ganggu tidur gue aja lo! Mau pamer punya BB baru? Atau iseng cari perhatian aja biar orang jadi ngeh dan inget lagi kalau kamu eksis di dunia ini dan bisa dihubungi melalui contact BBM.
Bung, jaman sekarang teknologi sudah canggih. Kalau ganti handset Blackberry / ganti PIN, server Blackberry udah bisa melakukan hal sedemikian rupa sehingga kamu tidak perlu malem-malem ganggu orang lain dengan broadcast test contact no need to reply kamu itu yang sebenarnya tidak perlu.
Yang musti kamu lakukan menghadapi situasi ini:
Cuekin aja, atau kalau mau bales broadcastnya dengan “Oke test diterima, tapi untuk ke depannya jangan dilakukan lagi. Kenapa? Coba baca malesbanget.com supaya pikiran loe lebih terbuka!”.

3. Ganti Profile Pic Tiap Menit

Setiap kamu check recent updates, pasti selalu ada orang itu yang bertengger paling atas dengan status ‘changed display picture’. Foto-fotonya selalu berganti tiap beberapa menit. Dari foto liburan sama teman-temannya, foto lagi gendong bayi orang, foto refleksi diri cermin, foto sama ibunda tercinta, foto bersama anjingnya, dll.
Dalam 1 hari kita bisa tahu tentang perjalanan hidup dia selama ini hanya dari foto-fotonya saja. Kalau orangnya cewek cantik yah lumayan cuci mata seger liatin ganti-ganti foto, kali-kali aja ada yang nyelip lagi di pantai :)
Yang mesti kamu lakukan menghadapi situasi ini:
Tidak ada yang bisa kamu lakukan selain pasrah atau delete contact temen kamu itu.
4. Chatting Di Status Updates
MBDC yakin pasti kamu pernah melihat orang yang sahut-sahutan di status updates. Oke, kalau sekedar mengucapkan happy birthday atau selamat apa kepada orang lain sih gak masalah, tapi ini kalau sampe curhat!
Contoh situasinya seperti ini:
Donnie 18:20 changed status update: “I try my best, but failed. Why God??”
Hans 18:21 changed status update: “Keep the spirit my bro Donnie! Don’t give up!”
Donnie 18:24 changed status update: “@Hans: Thanks brother, you’re a true buddy…”
Hans 18:25 changed status update: “That’s what friends are for, bro Donnie.. support u always!”
MBDC 18:26 removing Donnie from contact list.
MBDC 18:26 removing Hans from contact list.
MBDC 18:27 changed status update: “Get a room, fags!”
Yang musti kamu lakukan menghadapi situasi ini:
Kalau di contact list kamu ternyata ada orang tipe seperti Hans dan Donnie ini, lebih baik kamu kurangi frekuensi ngecheck recent updates kamu. Kalau tetep nggak berhasil, bisa juga kamu bikin status updates yang menyindir orang yang chatting di status tersebut.
5. Broadcast Message Abuser
MBDC paling benci sama tipe ini. Tengah malem lagi santai mau tidur lagi tiba-tiba ada bunyi “ping”, terus kamu buru-buru check blackberry kamu, pas diliat ternyata ada message berwarna ungu, bertuliskan:
“Alkisah ada seorang ibu yang sangat sayang kepada anaknya, bla bla bla bla…. mohon teruskan cerita ini ke seluruh contact BBM kamu atau kamu akan menjadi orang paling berdosa sedunia”.
AAAARRRGRGGGHHH!!! Rasanya langsung mendingan bunuh diri saja atau bunuh orang yang mengirim broadcast itu. Ganggu aja sama yang nggak penting!
Atau dalam situasi yang lain, kamu lagi tengah-tengah nyetir, terus tiba-tiba suara “ping”, pas dibuka ada message berwarna ungu dengan tulisan:
“ADA GEMPA DI SUMATERA!! Potensi Tsunami! Tolong disebarluaskan kepada orang-orang supaya tau berita ini!”
Kamu jadi panik dong, terus penasaran bener apa nggak sih, tapi karena kamu lagi nyetir, jadi kamu tunda dulu cari informasinya. Eh nggak lama kemudian Blackberry kamu bunyi “ping” lagi, terus kamu ngecek ternyata ada message berwarna ungu lagi dari pengirim yang sama seperti sebelumnya, kali ini tulisannya:
“Maaf, berita yang tadi ternyata salah. Tidak terjadi apa-apa di Sumatera. Maaf ya. Tolong sebarkan berita ini supaya orang tau kalau yang tadi salah… “
Anjrit! Kaya gini emang ngeselin banget yah. Udah tau berita belum jelas atau masih hoax tapi udah langsung disebarluaskan. Untung kamu belum keburu ribet cari informasi atau nanya-nanya orang di sekitar kamu, yang ada kamu jadi ketularan keliatan gobloknya.
Tapi tiba-tiba 2 menit kemudian Blackberry kamu bunyi “ping” lagi, kamu buka, kali ini ada message berwarna ungu juga, tapi dari orang yang berbeda dengan pengirim sebelumnya. Tulisan messagenya:
“Tolong ya jangan broadcast berita nggak penting, sangat menggangu orang lain sekali. Kalau ada berita harus dipastikan dulu keakuratannya sebelum di broadcast ramai-ramai. Salam!”
Aararrrggghhhh nggak lama kemudian kamu mengambil bensin dan korek api, menyiram Blackberry kamu dengan bensin dan membakarnya dengan korek api sampai habis. Dan pada saat itu juga hati kamu rasanya jadi lebih lega…
Nah demikianlah. Apakah kamu juga pengguna BlackBerry? Jangan sampai berbuat kesalahan seperti yang sudah kita tulis di atas ya.

0 comments:

Post a Comment

 
Powered by Blogger